Rabu, 23 Desember 2015

KAMERA-KAMERA YANG PERNAH TERKENAL DIMASANYA

Pernah tertarik mengetahui perkembangan kamera dari masa ke masa? Kemaren tanpa sengaja saya ketemu artikel di suatu situs yang membahas beberapa kamera yang pernah menjadi ikon dimasanya. Berikut saya coba mengulasnya kembali untuk pembaca “Dari Rozei”. Langsung aza ya ^^

1.       The box brownie

The Box Brownie dirilis pada tahun 1900 silam. Kamera jadul ini dibuat oleh Eastman Kodak dengan slogan yang terkenal di masa itu, "Tekan tombolnya, dan kami kerjakan sisanya," demikian yang dikutip oleh Light Stalking pada hari Rabu (09/09/15) lalu

2.       Leica M3

Leica M3 rilis tahun 1954. Model kamera analog legendaris inilah yang menjadi sumber inspirasi kamera mirrorless di masa kini.

3.       Hasselblad 500CM

Hasselblad 500CM adalah salah satu kamera legendaris yang rilis tahun 1957. Saat itu, kamera ini banyak digunakan di studio foto. Lensa analognya bahkan masih kompatibel dengan beberapa kamera masa kini.

4.       Nikon F

Nikon F hadir dengan desain lebih sederhana namun mampu menghasilkan kualitas gambar yang tajam. Kamera ini sangat terkenal di masa perang Vietnam.

5.       Polaroid Land Camera

Jauh sebelum era digital, dunia fotografi telah mengenal istilah 'foto langsung jadi'. Berterimakasihlah pada teknologi Polaroid Land Camera yang sebenarnya rilis tahun 1948, namun baru pada tahun 1963 kamera ini mampu mencetak foto berwarna. Hasil foto low-quality nya kini banyak Anda temukan dalam filter-filter vintage di beberapa aplikasi seperti Instagram, Photowonder, dan masih banyak lagi.

6.       Nikon D3

Di era digital, merk Nikon masih berjaya dan banyak digunakan. Salah satu masterpiece-nya adalah Nikon D3.

7.       Canon EOS 5D Mark II

Kini, kamera DSLR tak hanya digunakan untuk memotret saja, tetapi beberapa varian juga memiliki kemampuan untuk merekam video dengan hasil standar broadcast. Seperti Canon EOS 5D Mark II ini contohnya.


Demikian beberapa kamera ikonik pada masanya saya tampilkan ulang sesuai dari sumbernya. Semoga bermanfaat bagi kita semua.

Sumber : techno.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung, jangan lupa komen-nya ya ^_^